Minggu, 13 Juli 2014

Pelindung Keyboard Penyebab Rusaknya Laptop

Pelindung Keyboard Penyebab Rusaknya Laptop

Pelindung Keyboard Penyebab Rusaknya Laptop

Teknologi - Apakah Anda mulai jenuh dengan keyboard yang kotor? Apakah Anda ingin keyboard laptop selalu terlihat bersih.? Ketika Anda di tanya dengan pertanyaan tersebut, maka Anda akan menjawab ‘YA’.

Bagi Anda pengguna laptop, berhati-hatilah ketika Anda akan menggunakan perangkat tambahan untuk laptop Anda. Apakah perangkat tersebut cocok atau tidak dengan laptop? Anda perlu mengetahuinya

Dalam kasus ini, saya akan membahas mengenai keyboard protector, atau yang biasa disebut pelindung keyboard.

Jika solusi agar keyboard laptop tidak kotor adalah dengan membeli pelindung keyboard, maka saya sarankan Anda untuk berfikir kembali.

Pelindung keyboard, memang baik untuk laptop Anda. Tapi tahukah Anda? Keyboard akan jauh lebih baik di biarkan tanpa pelindung. Baik pelindung silicon, plastik, atau yang terbuat dari bahan lain.

Apakah anda masih bertanya mengapa lebih baik tanpa pelindung keyboard? Di bawah ini akan saya jelaskan alasannya.

Keyboard adalah salah satu perangkat keras standar dari laptop. Setiap sela-sela tombol dalam keyboard memiliki celah-celah yang bisa di gunakan untuk mengeluarkan udara panas dari dalam laptop. Jadi ketika Anda mulai memasang pelindung keyboard yang terbuat dari bahan apapun itu, pada saat itulah Anda akan menghambat udara panas yang ingin keluar dari dalam laptop Anda.

Ingat , udara panas ini sangat penting untuk dikeluarkan, karena  udara panas ini dapat menghambat kinerja laptop Anda. Ketika pelindung terpasang, suhu laptop akan semakin meningkat. Terutama daerah bawah keyboard. Padahal daerah bawah keyboard ini terdapat processor, memory, harddisk dan komponen-komponen kecil lain yang apabila terkena suhu panas berlebih, akan menyebabkan turunnya kinerja mereka dan membuat laptop Anda lemot. Bila  suhu dalam laptop terus meningkat, maka jangan salahkan laptop Anda bila tiba-tiba hang/ngadat/mogok kerja alias tidak bergerak sama sekali. Maka dari itu sangat penting menjaga sela-sela keyboard agar tetap terbuka.

Bila Anda ingin melakukan pencegahan agar keyboard Anda tidak terlihat kotor. Maka baiknya Anda lanjutkan membaca artikel saya tentang Menghindari Keyboard Laptop Agar Tidak Kotor

Atau apabila Anda ingin membersihkan keyboard laptop Anda yang sudah terlihat kotor. Silahkan baca artikel saya berikut ini tentang Cara Membersihkan Keyboard dengan Baik dan Benar.

18 komentar:

  1. Bener juga sih . . mungkin kalau temen2 yg punya laptop gamming ( punyaku asus X550Z ) bisa merasakan di sekitaran tombol A,S,W,D kyk ada angin yang keluar agak kuat, karena dibawahnya deket dg prosesor. kalau ketutup karep, panas yg dibuang kurang maksimal

    BalasHapus
  2. kalo gk pake ntar debu masuk lewat celah-celah keyboard.. trus dalemnya kotor dan bisa merusak daleman laptop
    trus pie seing bener?

    BalasHapus
  3. sebenarnya laftof sudah memfunyai temat ventilasinya sendiri. jadi tidak ferlu khawatir dengan fanas berlebihan fada laftof. Benar kata orang yang diatas saya. jika tidak memakai felindung maka laftof akan cefat kotor dan bisa membuat circuit / motherboat karatan dan membuatnya rusak. kecuali jika anda sering membongkar dan membersihkan motherboat anda secara rutin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Laftof
      Cefat
      Motherboat
      Ferlu
      Fada
      Felindung
      Fanas
      itu semua bahasa mana yaaa?

      Hapus
  4. Tapi, kalau pakai kipas laptop
    Masih bisa gak ?

    BalasHapus
  5. Tapi, kalau pakai kipas laptop
    Masih bisa gak ?

    BalasHapus
  6. Klo pke kain penutup keyboard laptop bisa gak ??

    BalasHapus
  7. masuk akal, hmm.. langsung gue copot nih pelindung

    BalasHapus
  8. solusi terbaik keyboard Macbook A1708 A1709 kena air jadi susah ditekan, tombol keyboard Macbook Touchbar yg lepas http://zapplerepair.com/solusi-keyboard-Macbook-A1708-A1709-kena-air-jadi-susah-ditekan.html

    BalasHapus
  9. Tapi kalo terbuka juga kotor kan, menutup lubang lubangnya juga. Bingung mau gimana

    BalasHapus
  10. Tapi klu kotor gimana nantik keyboadnya gak berfungsi sama kayak sekarang yg aku alami di huruf e nya gak bisa

    BalasHapus
  11. Bukannya laptop itu udh punya ventilasi udaranya sendiri yah?

    BalasHapus
  12. Iya dipasang aja pelindungnya, klo udah panas copot dulu, tar pasang lagi

    BalasHapus
  13. Bener ini, laptopku hampir 2 kali rusak keyboardnya, terakhir aku buka tu pelindungnya, dan keyboardnya bener lagi gak jadi ganti 2 kali deh

    BalasHapus
  14. Bener ini, laptopku hampir 2 kali rusak keyboardnya, terakhir aku buka tu pelindungnya, dan keyboardnya bener lagi gak jadi ganti 2 kali deh

    BalasHapus